Apa Itu Project Scorpio?


Mungkin anda sudah pernah dengar Project Scorpio. Project Scorpio akan menjadi perangkat XBOX terbaru dan terbaik pada tahun 2017 nanti. Kabarnya, Microsoft akan merilis Project Scorpio ini pada libuaran/holiday 2017.

Project Scorpio ini dibuat untuk menambah kualitas dari konsol game sebelumnya dengan menambahkan high-end VR dan juga fitur 4K Gaming terbaik.

Microsoft memang masih belum memberi tahu tentang spesifikasi Project Scorpio ini. Tetapi kami sudah mengumpulkan sedikit info tentang Project Scorpio. Berikut ulasannya:

Kekompatibel-an Project Scorpio


Project Scorpio akan dibuat dengan kesesuaian dengan semua game dari XBOX One, mulai dari yang lama maupun yang baru saja dirilis. Selain itu, Project Scorpio juga kompatibel dengan aksesori-aksesori XBOX One. Mulai dari VR, XBOX One controller, Intregasi dengan Windows 10, dan lain-lain.

True 4K Gaming


Project Scorpio akan melengkapi XBOX One dengan kualitas 4K Gaming yang sebenarnya. Project Scorpio ini akan menghasilkan gambar dengan resolusi dan kualitas 4K Gaming terbaik. Kata Phil Spencer, game yang akan dijalankan pada Scorpio akan berjalan dengan resolusi maksimal.

Dilengkapi dengan 8 CPU Cores



Project Scorpio akan dilengkapi dengan CPU dengan 8 inti. Yang mana membuat kinerja konsol semakin baik.

Memory Bandwith Sebesar 320 GB/s

Jika dibandingkann dengan PS4 Pro, si Scorpio memiliki memory bandwith yang lumayan besar. Jika PS4 Pro memiliki Memory 8GB DDR5 bandwith 218 GB/s, maka si Scorpio memiliki Memory dengan bandwith sebesar 320 GB/s. Menurut perkiraan, Scorpio akan dibekali dengan memori sebesar 12 GB DDR5.

6 Teraflops of Power



Menurut situs resmi XBOX, si Scorpio akan memiliki 6 Teraflops dari kekuatan Graphical Processing. 6 Teraflops merupakan angka yang cukup besar dan kuat bagi sebuah konsol game.


Perbandingan Spek Dasar dengan Konsol Lainnya

Jika kamu mencari perbandingan dari spesifikasi konsol lain, kamu tinggal melihatnya di tabel bawah ini :


PS4PS4 ProXbox OneProject Scorpio
CPUEight Jaguar cores clocked at 1.6GHzEight Jaguar cores clocked at 2.1GHzEight Jaguar cores clocked at 1.75GHzEight cores, speculation: up-clocked Jaguar or equivalent
GPU18 Radeon GCN compute units at 800MHz36 improved GCN compute units at 911MHz12 GCN compute units at 853MHzSpeculation: 56/60 GCN compute units at 800-850MHz
Memory8GB GDDR5 at 176GB/s8GB GDDR5 at 218GB/s8GB DDR3 at 68GB/s and 32MB ESRAM at max 218GB/sOver 320GB/s bandwidth - speculation: 12GB of GDDR5

Kapan Project Scorpio Dirilis?

Menurut penjelasan dari situs XBOX, si Scorpio ini akan dirilis pada Liburan tahun 2017/musim panas.

Harga Project Scorpio

Microsoft masih belum mengumumkan tentang harga si Scorpio. Tetapi jika kita membandingkan dengan harga PC yang siap untuk VR dalam rentang low-end yaitu sekitar $800-$900 atau £600, maka Project Scorpio akan dijual dengan harga yang relatif sama dengan harga PC diatas.



Jika dirupiahkan, harga si Scorpio bekisar antara Rp. 9,977,500 atau dibuatkan menjadi 10 juta. Harga ini barbeas jauh dengan XBOX One yang baru dirilis dengan harga $299 (£249) atau sekitar 4 juta keatas. Jika dibandingkan dengan PS4 Pro yang berharga  £350 atau sekitar 5 juta.
Hal tersebut dikarenakan spek Scorpio yang lebih baik dari konsol game lain. Selain itu, PS4 masih belum mendukung VR, sedangkan si Scorpio sudah bisa mendukung VR. Hal ini juga memengaruhi harga Project Scorpio.


Bagaimana sobat, minat dengan si Scorpio karena spesifikasinya yang cukup bagus? Sobat juga harus bersabar ya, karena masih sekitar 8 bulan lagi dirilis. Jangan lupa menabung juga ya sobat, karena perkiraan harga si Scorpio adalah 10 juta.

Jika ada yang masih bingung tentang si Scorpio, sobat bisa menanyakannya dengan menulis di kolom komentar. Terima kasih telah berkunjung.


Post a Comment

Copyright © Mutualan Kuy. Designed by OddThemes